RSS

(Eksclusive) SMAN 1 Waru Sidoarjo Is My School

07 Jul

Sebelumnya, saya minta maaf kepada para pembaca Kabar Unik Sites karena Mungkin saya akan mengurangi jumlah postingan saya secara signifikan.
pengurangan jumlah posting ini karena admin yang sekarang masih bersekolah di SMAN 1 Waru Sidoarjo sedang fokus Belajar untuk persiapan menghadapi Ujian Nasional dan SNMPTN tahun 2012.

Semoga admin dapat lulus dengan nilai yang memuaskan dan di terima di Perguruan Tinggi Negeri yang di inginkan. Amin….

kali ini saya akan membahas dan menampilakan profil tempat saya sekolah… tepatnya di SMA Negeri 1 Waru Sidoarjo.

SMA Negeri 1 Waru Sidoarjo berlokasi di jalan Brantas Barito Wisma Tropodo Sidoarjo. SMA ini didirikan pada tahun 1991, yang merupakan filial dari SMA Negeri Taman Sidoarjo dengan I.K. Trioka Adnajana,BA sebagai Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Waru yang pertama. Jumlah kelas yang tersedia pada saat itu hanya tersedia 3 ruang kelas dengan jumlah guru dan karyawan 12 orang. Dengan keterbatasan jumlah kelas yang tersedia, maka selaras pula dengan sedikitnya jumlah siswa yang bersekolah pada saat itu.

Pada tahun 1992, I.K. Trioka Adnajana digantikan oleh Dra. Sutra Menggang. Dengan bertambahnya usia SMA Negeri 1 Waru, bertambah pula siswa, jumlah guru, pegawai dan tentunya kualitas kependidikan. Mulai tahun 1993, SMA Negeri 1 Waru lepas dari SMA Negeri Taman Sidoarjo dan dapat berdiri sendiri untuk mengatur otonomi sekolah. Dengan lepasnya SMA Negeri 1 Waru dari SMA Negeri Taman Sidoarjo terjadi pula pergantian Kepala Sekolah. Secara berturut-turut, SMA Negeri 1 Sidoarjo dipimpin Kepala Sekolah yang bernama Martini,BA (1993-1994), Dra.Koestari (1994-1996), Abdul Mukti,BA (1996), Drs.Hernowo (1996-1997), Suparjo,BA (1997-1998), Dra.Titik Sunarni (1998-2002), Drs.Sulthon Hakim,M.Si. (2002-2006), Drs.H.Abd.Majid (2006-2008), Drs.H.Soeyono (2002-sekarang).

Banyak kemajuan yang terjadi selama pergantian kepemimpinan di SMA Negeri 1 Waru, diantaranya adalah penambahan berbagai fasilitas yang menunjang siswa untuk lebih berprestasi seperti penambahan ruang kelas, Laboratorium  IPA, Laboratorium  bahasa, ruang komputer full AC, ruang perpustakaan full AC yang menawarkan sensasi membaca sambil browsing internet gratiss, ruang AVA (Audio Visual Aid), dan tempat parkir siswa maupun guru dan karyawan. Sampai saat ini, ruang belajar ada 20 ruang dengan jumlah siswa 744 siswa, sedagkan jumlah guru dan karyawan, sejumlah 66 orang.

SMA Negeri 1 Waru yang terakreditasi “A” dan termasuk Sekolah Standar Nasional (SSN) telah banyak menghasilkan siswa berprestasi di berbagai bidang.

SMA Negeri 1 Waru juga menawarkan sejumlah Ekstrakulikuler yang dapat menjadi wadah para siswa untuk menyalurkan bakat dan berprestasi di bidang non akademik. ekstrakulikuler tersebut antara lain: Paskibra, Karya Ilmiah Remaja, Pramuka (ekstrakulikuler wajib bagi siswa kelas 10), Basket, Mading, Badminton, sepak bola, dll.

sekian liputan saya tentang SMA Negeri 1 Waru semoga dapat bermanfaat…

 
3 Komentar

Ditulis oleh pada Juli 7, 2011 inci Uncategorized

 

3 responses to “(Eksclusive) SMAN 1 Waru Sidoarjo Is My School

  1. renoooo

    Juli 14, 2011 at 7:56 am

    selamat berjuang sobat….

     
  2. business review

    Juli 16, 2011 at 8:42 pm

    Dalam bislit pengangkatannya sebagai pegawai negeri Emmo diberi nama lengkap oleh pemerintah menjadi Emmo Prawiro Truno. Anak kedua adalah Vina Amalia gadis yang lahir 15 juli 1989 alumni SMA Negeri 8 Yogyakarta.

     

Tinggalkan Balasan ke business review Batalkan balasan